Vaksinasi Penyemangat Pemulihan Ekonomi, Cahyono Hadi: Masyarakat Bersedia Divaksin, Pro dan Kontra Hendaknya Dihilangkan
(Foto: Direktur RSUD Moewardi Surakarta dr. Cahyono Hadi)
Kabarpatigo.com - SOLO - Vaksinasi yang gencar dilakukan pemerintah sekarang ini diyakini memiliki efek yang sangat besar bagi pertumbuhan ekonomi. Masyarakat akan memiliki optimisme yang kuat untuk berkarya kembali.
Penegasan itu disampaikan oleh Wakil Ketua DPRD Jateng Quatly Al Katiri saat menjadi pembicara dalam “Spesial Dialog Parlemen : Kebut Vaksinasi, Kebut Pemulihan Ekonomi”, Rabu (10/3/21).
Untuk sekarang ini saja, lanjut dia, meski sebagian masyarakat sudah ada yang divaksin namun tanda-tanda untuk geliat tumbuh sudah nampak. Hal tersebut ia rasakan di wilayah Solo raya.
Beberapa orang maupun konstituen yang ditemuinya yakin vaksinasi bisa menjadikan imun supaya bisa terus beraktivitas.
Penegasan serupa disampaikan Dr Mulyanto dari Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Sebagai akademisi pengaruh vaksinasi pada pemulihan ekonomi sangat ada.
Sebagai penggerak perekonomian, orang sudah tidak lagi pesimistis dengan pademi Covid-19. Perasaan khawatir bahkan takut untuk bersosialisasi, keluar rumah atau beraktivitas akan terkikis.
Dari kalangan medis disampaikan Dr dr Cahyono Hadi SpOG (Direktur RSUD Moewardi) saat ini pemerintah terus berusaha supaya vaksinasi bisa merata. Ia meminta kepada masyarakat untuk bersedia divaksin. Masalah pro dan kontra hendaknya dihilangkan.
Ketiga narasumber tersebut sepakat, perlu ada upaya penyemangat kepada masyarakat untuk bangkit. Ciptakan optimisme secara terus menerus dengan dibarengi vaksinasi. Kebijakan stimulus untuk sektor mikro harus terus dilakukan. (red)
#CahyonoHadi
Komentar
Posting Komentar