(Foto: pemain PSG Pati saat latihan)
Kabarpatigo.com - PATI - Klub Liga 2, Putra Safin Grup (PSG) Pati kembali mengagendakan program latih tanding ke luar, setelah libur Lebaran.
Sejumlah klub dari Liga 1 telah dijajaki bertanding untuk sebuah laga pemanasan. Ada nama Borneo FC yang akan menjadi calon lawan PSG pada akhir bulan ini.
Rencananya PSG kontra Borneo FC digelar di Yogyakarta pada 31 Mei mendatang. Berikutnya ada nama Persib Bandung hingga Bali United.
Selama di Yogyakarta nanti, anak asuh Ibnu Grahan juga punya rencana mengajak uji coba dua klub setempat, PSS Sleman dan PSIM Yogyakarta, namun sejauh ini masih dalam komunikasi.
“Rancangan kami ada dua tim Liga 1 dalam uji coba di Yogyakarta. Sementara yang sudah fix adalah Borneo FC di tanggal 31 Mei. Tim lain seperti PSS, PSIM, dan Barito Putera masih dalam komunikasi,” beber manajer PSG Pati, Doni Setiabudi, Senin (17/5/21) malam.
“Semoga kami bisa banyak belajar dari uji coba nanti. Protokol kesehatan yang ketat tetap menjadi hal yang dikedepankan untuk latihan bersama,” terang pria yang akrab disapa Jalu.
Rangkaian uji coba atau try out yang dilakukan PSG sudah dimulai sejak bulan Maret lalu. Hasilnya cukup positif, yakni menahan imbang 2-2 Bhayangkara Solo FC di Solo dan mempermalukan Persipura Jayapura 1-0 di Surabaya. (red)
#PSGPati
Komentar
Posting Komentar