Berangkat Muktamar, Muhammadiyah dan Aisyiyah Pati Pamit kepada Pj Bupati Pati

(Foto: Muhammadiyah dan Aisyiyah Pati saat berpamitan kepada Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro jelang Muktamar 48 Muhammadiyah Aisyiyah di Pendopo Kabupaten Pati, Kamis 10 Nov 2022)

Kabarpatigo.com - PATI - Menjelang Muktamar 48 Muhammadiyah Aisyiyah 18-20 November 2022, utusan peserta Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Pati silahturrahim dengan Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro di Pendopo Kabupaten Pati, Kamis (10/11/22).

Pertemuan kali ini adalah pertemuan yang kedua. Pertemuan pertama saat jelang kegiatan gerak jalan dalam rangka gebyar menyongsong muktamar, sedangkan kedua kali ini dalam rangka mohon do’a restunya mengikuti Muktamar di Surakarta, 18-20 November 2022 mendatang.

"Sudah sepantasnya organisasi masyarakat setingkat persyarikatan Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah melakukan hal ini, sebagai mitra kerjasama pemerintah dan menjalin ukhuwah diantara keduanya sekaligus mohon doa restu. Muhammadiyah dan Aisyiyah Pati akan ikut serta mensukseskan hadir dalam agenda-agenda musyawarah tertinggi di persyarikatan Muhammadiyah di Surakarta yang akan datang. Ikut mensukseskan agenda muktamar termasuk di dalamnya adalah proses pemilihan Pimpinan Pusat Muhammadiyah dan Aisyiyah. Muktamar yang damai, dan santun," ujar Muhammad Asnawi Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Pati.

Terkait dengan pemilihan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah maupun 'Aisyiyah yang akan digelar di muktamar tersebut, Asnawi mengatakan hal itu akan dilakukan oleh tim formatur.

"Muhammadiyah itu kalau muktamar, musyawarah wilayah, musyawarah daerah, tidak memilih orang. Kami memang memilih perwakilan jadi formatur sehingga proses muktamar ini akan bisa berjalan damai dan lancar," tambahnya.

Lebih lanjut, Asnawi mengatakan pihaknya sudah mempersiapkan utusan muktamar baik Muhammadiyah maupun ‘Aisyiyah, mengingat PDM Pati yang memiliki memiliki 19 cabang. Bahkan persiapan terkait agenda muktamar pun semua utusan siap mensukseskannya.

Baca Juga : Bagaimana Posisi Muhammadiyah di Tahun Politik 2024? Ini Jawabannya!

Dalam hal ini, pihaknya mengirim 8 utusan untuk Muktamar Muhammadiyah dan 6 utusan untuk Muktamar 'Aisyiyah, sehingga total ada 14 utusan.

Selain utusan, pihaknya juga akan mengirim penggembira muktamar yang berasal dari cabang-ranting yang secara mandiri dimana sampai saat ini jumlah penggembira sudah mencapat 1.377 orang terdiri dari 32 Bus dan 16 kendaraan pribadi.

Muktamar harus menjadi ajang yang bermartabat, agar Muktamar dapat berlangsung meriah namun tetap dalam suasana yang sejuk, damai dan menggembirakan semua. Suasana nan sejuk dan penuh dengan ketulusan akhirnya tergambar nyata.

Demikian juga Pj Bupati Pati menerima dengan baik utusan muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah Pati serta mengucapkan selamat dan sukses kepada Muhammadiyah dan Asyiyah yang akan menjalankan muktamarnya.

"Semoga benar-benar memberikan sumbangsih yang signifikan bagi kemajuan negara dan bangsa.
Muhammadiyah dan Aisyiyah dalam bermuktamar selama ini cukup baik dan matang sehingga tidak ada keresahan dan hal-hal yang tidak diinginkan," pungkas Henggar Budi Anggoro. (red)

#MohammadAsnawi

Komentar