HM Soeharto Diusulkan Golkar Jateng Menjadi Pahlawan Nasional dan Bapak Pembangunan

(Foto: Ketua DPD Partai Golkar Jateng Panggah Susanto bersama Wihaji dan Moh Iqbal Wibisono ziarah di makam HM Soeharto Karanganyar, Sabtu 11 Mar 2023)

Kabarpatigo.com - KARANGANYAR - Memperingati kelahiran Surat Perintah 11 Maret atau dikenal dengan Supersemar, DPD Partai Golkar Jawa Tengah menggelar Apel Supersemar di Astana Giri Bangun Kompleks Makam HM Soeharto Kabupaten Karanganyar, Sabtu (11/3/23).

DPD Partai Golkar Jateng pun akan mengusulkan HM Soeharto sebagai Pahlawan Nasional dan Bapak Pembangunan.

Surat Perintah Sebelas Maret atau lebih dikenal dengan singkatannya Supersemar adalah surat perintah yang ditandatangani Presiden Soekarno pada 11 Maret 1966.

Surat tersebut memberikan mandat kepada Letnan Jenderal Soeharto, selaku Panglima Komando Operasi Keamanan dan Ketertiban (Kopkamtib), untuk mengambil segala tindakan yang dianggap perlu untuk mengatasi situasi keamanan dan kestabilan pemerintahan yang buruk pada masa pembersihan setelah terjadinya Gerakan 30 September.

Baca Juga: Berbicara Organisasi Kemasyarakatan, Supriyanto: Selain sebagai Kontrol Sosial, Ormas juga Mempunyai Fungsi Kontrol Demokrasi

Supersemar pun menjadi penanda peralihan kekuasaan Orde Lama yang dipimpin Soekarno ke Orde Baru yang dipimpin Soeharto.

Di bawah kepemimpinan Soeharto, Indonesia berhasil mempertahankan Idiologi Pancasila sebagai Dasar dan Falsafah Bangsa serta pembangunan terus berkembang dengan baik.

Peran dan jasa HM Soeharto dalam pemerintahan, pembangunan dan kemajuan Indonesia sangat besar. Karena itu, DPD Partai Golkar Jateng akan mengusulkan kepada pemerintah untuk menjadikan HM Soeharto sebagai Pahlawan Nasional.

Golkar Jateng akan mengusulkan kepada pemerintah agar almarhum Jendral TNI Soeharto dianugrahi gelar Pahlawan Nasional," tegas Ketua DPD Partai Golkar Jateng Panggah Susanto, Sabtu, (11/3/23).

HM Soeharto layak menyandang gelar tersebut. Rakyat Indonesia harus mengakui beliau merupakan Presiden yang berjang bagi kita semua,” sambung Sekretaris DPD Partai Golkar Jateng yang juga Bupati Karanganyar, Yuliatmono.

Apel Supersemar tersebut juga dihadiri oleh Wakil Ketua DPP Partai Golkar Iqbal Wibisono, Ketua Partai Golkar Jateng Panggah Susanto, Ketua Harian Partai Golkar Jateng Wihaji, Bendahara Partai Golkar Jateng Mohammad Saleh, seluruf anggota FPG Jawa Tengah, Pengurus Golkar Jawa Tengah, Ketua dan Anggota Ormas Hasta Karya, Ketua, sekretaris, Bendahara, Wakil Ketua Bidang Organisasi, serta Wakil Ketua Bidang Agama dan Kerohonian DPD Kab/kota se-Jateng.

Dalam pidatonya, Panggah Susanto berharap seluruh kader Golkar dapat meneladani semangat juang HM Soeharto dalam mengabdi kepada bangsa dan negara.

Sejak usia muda, HM Soeharto merupakan pejuang. Dia memimpin Serangan Umum 1 Maret yang berdampak besar bagi perjuangan bangsa Indonesia,” terang Panggah.

“Eksistensi Partai Golkar hingga sekarang juga tidak lepas peran HM Soeharto sebagai Dewan Pembina. Golkar sejak kelahiran, terus menggelorakan semangat juang membangun bangsa dan negara secara menyeluruh, bertahap di bidang idiologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, pertahan dan kemanan,” pungkasnya.

Setelah apel, sekitar 250 peserta melanjutkan kegiatan dengan berdoa dan tahlil di makam HM Soeharto. (mpoJateng)

#GolkarJateng

Komentar