Jelang Porprov 2023, Ribuan Hotel dan Homestay di Pati Ludes Dipesan

(Foto: salah satu hotel di Pati)

Kabarpatigo.com - PATI - Ribuan kamar hotel dan penginapan di wilayah Kabupaten Pati telah ludes dipesan untuk kegiatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XVI Jateng Pati Raya Agustus 2023 mendatang.

Adapun hotel dan penginapan/ homestay sebagai salah satu fasilitas untuk para atlet dan official baik di wilayah Kabupaten Pati maupun sejumlah daerah lainnya yang juga turut serta dalam porprov 2023.

Kepala Dinporapar Kabupaten Pati Rekso Suhartono mengungkapkan bahwa semua hotel dan penginapan khususnya di wilayah Kecamatan Pati telah habis dipesan untuk persiapan porprov 2023.

“Sudah kita koordinasikan dengan panitia besar terkait peruntukkan hotel dan penginapan untuk daerah lain yang nantinya tiba di Kabupaten Pati. Misal seperti cabor dayung, sudah kita fasilitasi di homestay-homestay, untuk kabupaten-kabupaten lain sudah kita bagi," ungkapnya saat ditemui di Pendopo Kabupaten Pati, Senin (24/7/23).

Rekso menyebut, terdapat 21 hotel dan 60 an penginapan yang telah dipesan dengan total lebih dari 1000 kamar.

Ia menegaskan bahwa anggaran yang digunakan pun semua dikelola oleh KONI.

Anggaran semua dikelola oleh KONI Pati. Sedangkan untuk biaya hotel dan akomodasi, semuanya dibiayai oleh panitia besar yaitu KONI Provinsi Jateng," pungkasnya.

Untuk diketahui bahwa Kabupaten Pati menjadi tuan rumah sebanyak 12 cabang olahraga dalam ajang Porprov XVI Jateng yang digelar pada 5 – 11 Agustus 2023.

Selain itu, Kabupaten Pati juga mendapat kehormatan menjadi tuan rumah acara pembukaan/ opening seremony yang berlokasi di Stadion Joyokusumo. (seputarmuria.com)

Komentar