(Foto: Persipa Pati)
Kabarpatigo.com - PATI - Berikut jadwal Persipa Pati di kompetisi Liga 2 musim 2023/2024.
PT LIB telah mengeluarkan jadwal pertandingan kompetisi, termasuk Persipa Pati di Liga 2.
Laga perdana Persipa Pati bakal berlangsung away melawan Persijap Jepara di pekan pertama dan rencana bermain di malam hari, Senin (18/9/23) pukul 19.00 WIB di stadion Gelora Bumi Kartini Jepara.
Setelahnya Persipa Pati bakal main di kandang secara berturut-turut melawan dua Tim dari Jateng lainnya, PSCS Cilacap dan Persekat Tegal.
Diberitakan sebelumnya, pada kualifikasi grup atau babak pendahuluan, akan berlangsung dua putaran.
Baca Juga: Dua Pemain Asing Anyar Persipa Pati Dapat Signal Main di Liga 2 dari Tim Pelatih
Persipa Pati tergabung dalam Grup 3 bersama enam tim yakni Persijap Jepara, PSCS Cilacap, Persekat Tegal, Deltras Sidoarjo, Gresik United, dan Persela Lamongan.
Artinya, pada putaran pertama Persipa Pati melakoni enam pertandingan.
Sementara, enam pertandingan lain berlangsung pada putaran kedua.
Berikut jadwal Persipa Pati di Liga 2 musim 2023/2024 putaran pertama:
1. Persijap Jepara vs Persipa (away) Senin 18 September 2023 pukul 19.00 WIB di stadion Gelora Bumi Kartini
2. Persipa vs PSCS Cilacap (home) Minggu 24 September 2023 pukul 15.00 WIB di stadion Joyo Kusumo
3. Persipa vs Persekat Tegal (home) Senin 2 Oktober 2023 pukul 15.00 WIB di stadion Joyo Kusumo
4. Gresik United vs Persipa (away) 9 September 2023 pukul 15.00 WIB di stadion Joko Samudro
5. Persipa vs Deltras Sidoarjo (home) Minggu 15 Oktober 2023 di stadion Joyo Kusumo
6. Persipa vs Persela Lamongan (home) Sabtu 23 Oktober 2023 di stadion Joyo Kusumo. (aa)
Komentar
Posting Komentar