(Foto: KB Aisyiyah 02 Pati kunjungan di LKSA Putra Muhammadiyah, Kamis 4 Apr 2024)
Kabarpatigo.com - PATI - Murid Kelompok Bermain (KB) Aisyiyah 02 usia 3-4 tahun mengadakan junjungan ke Panti Asuhan Putra Muhammadiyah di Jln. P. Diponegoro Pati dan LKSA Putri Kalidoro Pati pada hari Kamis (4/4/24).
Ilya Kepala KB Aisyiyah menyampaikan rangakain kegiatan pesantren Ramadhan dalam rangka mengajak dan melakukan pembiasaan berinfak untuk dikumpulkan dan disalurkan kepada yang berhak menerima.
Pembiasaan berinfaq melalui Bumbung Ramadhan dan penyaluran ke Panti Asuhan Putra Muhammadiyah serta Panti Asuhan Putri Aisyiyah adalah untuk menanamkan rasa empati dan sosial anak didik kepada saudara sesama muslim yang yatim, piatu dan dhuafa.
Baca Juga: Daftar 16 Titik Lokasi Shalat Idul Fitri di Wilayah Pati yang Disiapkan Muhammadiyah
Baca Juga: Pemkab Pati Kirim 11 Bus untuk Jemput Pemudik Asal Pati di Jakarta
Sesuai syair lagu Allah Maha Pemurah, Pemurah sifat Allah, Allah sayang anak pemurah anak pemurah suka bersedekah, diharapkan anak didik menjadi dermawan saat dewasa kelak.
Selain itu juga mengenalkan anak-anak tentang amal usaha yang dimiliki oleh Muhammadiyah Aisyiyah di Kabupaten Pati.
Baca Juga: Akhir Bulan Ramadhan, RSU PKU Muhammadiyah Pati Gelar MABIT Bagi Karyawan dan Keluarga RS
Baca Juga: Pemkab Pati Serahkan Bantuan untuk Tenaga Kebersihan dan Penyapu Jalan
Jaka Murapriyanta selaku ketua pengurus LKSA Putra menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan anak-anak KB Aisyiyah 02 Pati di LKSA Putra Muhammadiyah. Menurutnya ini kunjungan luar tamu istimewa.
"Mendapat kunjungan 'Tamu Istimewa" anak- anak KB Aisyiyah 02 Pati. Luar biasa, sejak kecil sudah dikenalkan dengan Panti Asuhan, Insya Allah akan tumbuh menjadi orang yang senantiasa peduli dengan kaum dhuafa. Akan tertanam jiwa saling asah, asuh pada diri anak. Semoga menjadi anak-anak sholeh sholehah yang qurrota' ayyun yang senantiasa selalu menyejukkan hati kedua orang tuanya," ucap Jaka Murapriyanta.
Sementara itu ketua komite KB Aisyiyah 02 Rizka Amarina menyampaikan kunjungan ke Panti bisa memberikan manfaat dan pembelajaran bagi anak-anak didik, sehingga akan lebih menyayangi kedua orang tua.
"Kunjungan ke Panti Asuhan bagi anak didik KB sangat bermanfaat dan memberikan banyak pembelajaran bagi anak didik. Anak didik belajar lebih menyayangi kedua orang tuanya dan menghargai waktu bersama keluarga, mereka juga belajar untuk saling berbagi dengan sesama serta bersyukur dengan apa yang mereka milikiAnak-anak juga merasa senang karena menambah teman baru," kata Rizka Amarina.
Semoga program kunjungan anak didik KB Aisyiyah 02 ke panti asuhan dapat berjalan rutin setiap tahunnya demi membangun akhlak mulia yang dilakukan dengan praktek langsung mengenalkan keutamaan sedekah di bulan Ramadhan akan lebih bermakna bagi anak. (nw)
Komentar
Posting Komentar