Turnamen Safin Pati Cup 2024 Nasional Diikuti 41 Klub dan SSB

(Foto: Salah satu klub dari Banyuwangi Soccer sebelum berlaga di Safin Pati Cup 2024)

Kabarpatigo.com - PATI - Safin Pati Sport School (SPSS) menggelar turnamen sepak bola kelompok umur tingkat Nasional di Stadion Gelora Soekarno Mojoagung. Agenda ini untuk memperingati bulan Soekarno yang jatuh pada bulan Juni.

Puluhan klub dan SSB dari berbagai daerah berdatangan di lokasi turnamen yang digelar mulai Kamis (20/6/24) hingga Minggu (23/6/24). Mereka bakal bertanding di dua kelompok umur di turnamen yang bertajuk Safin Pati Cup ini.

Baca juga: Banyuwangi Soccer Ikut Turnamen Safin Pati Cup 2024 Tingkat Nasional

Owner Safin Pati Sport School Saiful Arifin memaparkan, agenda ini sudah dirancang pihaknya sejak beberapa bulan yang lalu. Ia mengundang klub dan SSB dari berbagai kota.

”Ini kita sudah rancang 2-3 bulan yang lalu. Kita peringati bulan Juni, bulan Bung Karno. Kita undang dari berbagai penjuru kota di Indonesia. Ini luar biasa. Karena kita sampai nolak,” kata dia.

Baca juga: Kapolda Jateng Datang ke Sukolilo, Temui Warga dan Berikan Penyuluhan Hukum ke Masyarakat

Total ada 41 klub atau SSB yang akan bersaing untuk memperebutkan gelar juara. Mereka terbagi di dua kelompok umur, yakni U 13 dan U 15.

”Ada 41 klub dari seluruh Indonesia. Kita 13 dan 15. Turnamen ini sudah beberapa kali, ini kita kuatkan. Tujuannya untuk menyatukan Bhineka Tinggal Ika. Ini dari Kaltim ada, NTB dan NTT juga ada. Lampung juga ada,” ujar dia.

Baca juga: 385 Kades di Pati Terima SK Perpanjangan Jabatan 2 Tahun

Selain untuk memperingati bulan Soekarno, turnamen sepakbola Safin Pati Cup ini juga untuk mengkampanyekan bahwa Kabupaten Pati aman dan cinta damai.

Sekaligus mengasah bakat pesepakbola muda Indonesia. Ia pun berharap turnamen ini dapat sedikit mengikis stigma negatif Kabupaten Pati pasca tragedi Sukolilo.

”Dengan segala kehidupan masyarakat Pati banyak hal yang positif. Dengan kejuaraan ini kita buktikan Pati Cinta Damai. Ini juga untuk pembinaan. Bagaimana pembinaan muda ini sangat perlu sekali. Kita bina untuk cari bibit unggul dan tidak ujuk-ujuk,” tandas dia.

Hal senada juga diungkapkan Ketua DPRD Kabupaten Pati Ali Badrudin yang menghadiri peresmian turnamen Safin Pati Cup. Ia berharap Kabupaten Pati semakin kondusif.

”Ini mematahkan stigma negatif di medsos tentang Pati. Padahal Pati cinta damai. Dengan adanya ini semoga stigma negatif Pati berangsur-angsur baik,” tandasnya. (murianews)

Komentar