Anggota DPRD Kabupaten Rembang Terpilih Periode 2024-2029 Dilantik

(Foto: Pelantikan Anggota DPRD Kabupaten Rembang periode 2024-2029, Selasa 20 Agu 2024)

Kabarpatigo.com - REMBANG - Sebanyak 45 orang anggota DPRD Kabupaten Rembang yang terpilih pada pemilihan legislatif tahun 2024, resmi dilantik pada Selasa (20/8/24) di ruang rapat paripurna DPRD.

Dalam prosesi pelantikan, Bupati Rembang, Abdul Hafidz, menyampaikan pesan penting dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Muhammad Tito Karnavian, yang menekankan pentingnya sinergitas dan kolaborasi antara DPRD dan Pemerintah Daerah.

Baca juga: Usai Menang Aklamasi di Munas, Bahlil Lahadalia Resmi Jadi Ketum Golkar

Hafidz menggarisbawahi bahwa kerja sama antara DPRD dan kepala daerah harus mengarah ke hal-hal positif, terutama dalam merespon cepat berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat di tingkat lokal, regional, hingga nasional.

Sinergitas dan kolaborasi kerja kolektif antara DPRD dan kepala daerah harus diarahkan secara positif. Terlebih memberikan respon cepat dalam pemecahan persoalan kerakyatan di tingkat lokal, regional hingga nasional,” tegasnya.

Baca juga: Cegah Radikalisme, Pj Bupati Pati Tekankan Pentingnya Sistem Manajemen Anti Penyuapan

Baca juga: Pemkab Pati Salurkan BLT Dana Bagi Hasil Cukai Sebesar Rp 3 M

Mendagri juga mengingatkan, meskipun DPRD memiliki hubungan erat dengan partai politik, namun kepentingan publik harus tetap diutamakan di atas kepentingan pribadi atau golongan.

“Dalam menjalankan tugasnya para anggota DPRD diawasi oleh aparat penegak hukum dan lembaga pengawas, seperti KPK, BPK, dan BPKP,” imbuhnya.

Sebagai Ketua DPRD sementara, Abdul Rouf dari PPP, bersama Wakil Ketua sementara Bisri Cholil Laquof (Gus Gipul), berkomitmen menjalankan tugas hingga terbentuknya pimpinan DPRD definitif.

Baca juga: KPU Pati Perpanjang Pendaftaran Jika Terjadi Kotak Kosong

Mereka akan memimpin rapat, memfasilitasi pembentukan fraksi, serta menyusun rancangan peraturan DPRD tentang tata tertib dan proses penetapan pimpinan definitif.

“Tugas ini membutuhkan energi yang cukup besar dan kerjasama dari segenap anggota DPRD termasuk sekretariat DPRD Rembang. Jabatan ini merupakan amanah dari rakyat, sehingga kita harus bisa memikul amanah ini dengan rasa tanggung jawab,” ungkap Abdul Rouf.

Nama-nama 45 anggota DPRD Rembang periode 2024-2029 yang resmi dilantik ini berasal dari sembilan partai politik yang tersebar dari tujuh daerah pilih (dapil).

Sembilan partai tersebut yakni PPP (delapan kursi), PKB (delapan kursi), Nasdem (tujuh kursi), PDIP (tujuh kursi), Demokrat (tujuh kursi), Hanura (lima kursi), Gerindra (satu kursi), Golkar (satu kursi) dan PAN (satu kursi).

Dari 45 anggota DPRD Rembang yang dilantik, 26 di antaranya merupakan petahana, sementara 19 lainnya adalah wajah baru.

Berikut adalah daftar anggota DPRD Rembang yang dilantik:

Rembang I: Supriyadi Eko Praptomo (Nasdem), M. Lutfi Afifi (PPP), Bisri Cholil Laquof (PKB), Donny Kurniawan (PDIP), Joko Suprihadi (Demokrat), Absanto (Nasdem).

Rembang II: Moh. Nur Hasan (Hanura), Achmad Lutfy Arifin (PKB), Puji Santoso (Gerindra), Laela Utari Widyaningsih (PDIP), Ahmad Shodiqin (Demokrat), Frida Iriani (Nasdem).

Rembang III: Muhammad Imron (PKB), Ni’madiana (PPP), Gunasih (Demokrat), Dumadiyono (Hanura), Ridwan (PDIP), Mashadi (Nasdem), Sahningsih (PAN).

Rembang IV: Supadi (PPP), Nasirudin (PKB), Nur Arsya Irfana (Hanura), Muhammad Rofi’i (PPP), M. Rokib (PDIP), Khamid (Nasdem), Ilyas (PKB), Achmad Zamhuri (Demokrat).

Rembang V: Abdul Rouf (PPP), Muhammad Kumorohadi (Demokrat), Widodo (PDIP), Abdul Mu’id (PPP), Joko Suwito (PKB), Rumini (Hanura).

Rembang VI: Maslichan (PKB), M. Mursyid (PPP), Maryono (Golkar), Adi Purwoto (PDIP), Mugiyarto (Demokrat), Sustiyono (Nasdem).

Rembang VII: Supadi (PKB), Yatin Abdul Zaenal (Nasdem), Nandana Fatkhullah Zarkasi (Hanura), Nursahid (PDIP), Sumardi (PPP), Parlan (Demokrat). (red)

Komentar