Masuki Tahap Kampanye Pilkada, Kapolresta Pati: Setiap Wilayah Saya Nilai Rawan

(Foto: Kapolresta Pati, Andhika Bayu Adhittama)

Kabarpatigo.com - PATI - Puncak pelaksanaan Pilkada secara serentak akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang, termasuk Kabupaten Pati.

Kepolisian dalam hal ini Polresta Pati sebagai aparat keamanan harus mampu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat pada setiap tahapan PIlkada tersebut.

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama menyebut semua wilayah Kabupaten Pati dikategorikan rawan.

Baca juga: Gelar Operasi Zebra Candi 2024, Polresta Pati Sasar 7 Jenis Pelanggaran

Baca juga: Pj Bupati Pati Tekankan Pentingnya Jaga Kerukunan Beragama di Kabupaten Pati

Baca juga: Pilkada Pati, Saiful Arifin Dukung Paslon Sudewo-Chandra

Baca juga: Ketiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pati Siap Ikuti Debat Paslon, Ini Jadwalnya!

Kepolisian, katanya akan terus melakukan beberapa upaya mulai preemtif, preventif, dan represif dalam menjamin kamtibmas yang kondusif

“Kami terus melakukan pemantauan pada setiap tahapan Pilkada agar setiap tahapan selalu aman dan kondusif. Dan untuk daerah kerawanan menjelang Pilkada 2024, semua saya nilai rawan, dan itu akan menjadi perhatian kita semua,” ujarnya.

Baca juga: Gencarkan Jumat Curhat, Kapolresta Pati Ajak Masyarakat untuk Ciptakan Pilkada Damai

Baca juga: Hadiri Rapat Konsolidasi Golkar Pati, Supriyanto; Optimis Calon yang Diusung Golkar Menang di Pilgub dan Pilbup

Pihaknya mengajak dan mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten Pati untuk sama-sama menjaga keamanan, ketertiban dan kondusifitas pada lingkungannya masing-masing.

Pihaknya juga memaparkan perbedaan pilihan merupakan hal biasa dalam pemilihan. Namun hal tersebut jangan sampai membuat perpecahan hingga menimbulkan konflik berkepanjangan sesama masyarakat.

“Jangan sampai bermusuhan, jangan ada polarisasi masyarakat, apalagi menimbulkan konflik lantaran perbedaan pilihan. Sebab perbedaan pilihan itu biasa. Ingat harus selalu menjaga kerukunan,” harap Andhika.

“TNI-Polri berkomitmen untuk netral, Kami siap mengawal dan mengamankan proses demokrasi ini agar nantinya masyarakat bisa memilih dengan hati nurani sosok Kepala Daerah terbaik yang nantinya diharapkan mampu membawa Kabupaten Pati menjadi lebih baik lagi," tegas Kapolresta Pati. (hmp)

Komentar