Gedung Djoeang 45 Pati, Jumani: Sebagai Cagar Budaya, Gedung Djoeang 45 Perlu Revitalisasi

(Foto: Gedung Djoeang 45 Pati)

Kabarpatigo.com - PATI - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pati, Jumani menegaskan pentingnya revitalisasi Gedung Djoeang 45 yang memiliki nilai historis luar biasa.

Hal ini disampaikan dalam peringatan HUT Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) ke-68 Tahun 2025 yang berlangsung di Gedung Djoeang Pati, Selasa (14/1/25).

“Sebagai cagar budaya, Gedung Djoeang 45 ini perlu revitalisasi,” ungkap Jumani, seraya berharap anggaran revitalisasi dapat dimasukkan dalam anggaran perubahan tahun 2025.

Baca juga: Kasus PMK di Jateng, Pemprov Terus Tingkatkan Penanganan dengan Vaksinasi dan Perketat Pengawasan

Baca juga: Selain Kawal, Babinsa dan Tim Siaga Kodim 0718/Pati Turut Bagikan Makan Bergizi Gratis

Ia juga menitipkan pesan kepada Kodim untuk terus mengingatkan pemerintah daerah mengenai pentingnya usulan perbaikan gedung ini.

Baca juga: Program Perdana Makan Bergizi Gratis di Pati Ada 1002 Pelajar

Baca juga: SMPN 3 Pati Menjadi Lokasi Kedua Pelaksanaan Program MBG, Ada Susu Kotak

Dalam acara yang diselenggarakan oleh LVRI Kabupaten Pati tersebut, turut hadir Ketua LVRI Kabupaten Pati, perwakilan Kapolres, perwakilan Dandim, Kepala Kesbangpol, serta para anggota LVRI.

Ketua LVRI Kabupaten Pati menyampaikan pesan dari Dewan Pimpinan Pusat LVRI, bahwa dengan semangat juang dan nilai-nilai perjuangan 45, LVRI siap mendukung kepemimpinan nasional menuju Indonesia Emas 2045.

Sekda Pati, Jumani, dalam sambutannya juga mengucapkan selamat ulang tahun ke-68 kepada LVRI Kabupaten Pati.

Baca juga: Ayam Goreng, Sayur, dan Jeruk Jadi Menu Perdana Program MBG di Pati

Baca juga: Tindaklanjuti Hasil Penetapan KPU, DPRD Pati Rapat Paripurna Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Jumani memberikan apresiasi atas semangat juang yang terus dijaga oleh para anggota LVRI, sembari menegaskan peran penting mereka sebagai garda terdepan dalam menciptakan nasionalisme.

“Saya mengucapkan terima kasih atas semangat juang yang dapat terus kita rasakan,” ujarnya.

Jumani juga berpesan agar LVRI menjaga warisan sejarah seperti Gedung Djoeang sebagai penghormatan atas perjuangan para pendahulu.

“Diharapkan semangat juang dan nilai-nilai patriotisme yang diwariskan oleh para veteran dapat terus menginspirasi generasi muda,” pungkasnya. (red)

Komentar