Dandim Pati Bagikan Ratusan Takjil Ramadhan di Warga Binaan Lapas

(Foto: Dandim Pati bagi takjil ramadhan di Lapas)

Kabarpatigo.com - PATI - Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Inf Jon Young Saragi, bersama keluarga bagikan 414 takjil kepada Sipir serta warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B kabupaten Pati, Senin (10/3/25).

Kalapas kelas II B Pati Suprihadi, menyampaikan terimakasih kepada Komandan Kodim 0718/Pati beserta rombongan yang sudah menyempatkan waktunya untuk hadir di lapas kelas II B Pati.

Baca juga: Pastikan Kemasan Minyak Kita Sesuai Takaran, Disdagperin Pati Lakukan Pengujian

Baca juga: Abdul Mu’ti: Konvergensi Keislaman Menjadi Kekuatan Indonesia

"Kami selaku Kalapas kelas II B Pati mendo'akan bapak Dandim beserta ibu dan keluarga, semoga sehat selalu dan semoga lancar karirnya aamiin," kata Kalapas.

Sementara itu, Dandim Pati dalam sambutannya mengatakan, ini adalah kerinduannya bersama keluarga dan seluruh Danramil jajaran Kodim 0718/Pati bisa berkunjung di Lapas II B Pati.

Baca juga: Sebanyak 520 Bus Disiapkan Mudik Gratis ke 31 Kota, Termasuk Pati

Baca juga: Agar Tidak Menjadi Bola Liar, Kasus Mega Korupsi Pertamina Bamsoet Minta Kejagung Percepat Pemeriksaan

Dandim juga memberikan motivasi kepada warga binaan Lapas, bahwa semua di dunia ini pasti punya kesalahan.

"Kita harus percaya bahwa tuhan itu ada. Semua saudara-saudara disini sudah mendapatkan sanksi dunia. Dan sekarang kita lagi menyelesaikan permasalahan di dunia," kata Dandim.

"Saya berharap dan berpesan kepada saudara semua, akrabkan diri kepada Tuhan. Yakinkan dan percaya bahwa Tuhan Allah itu ada, sehingga nanti kita bisa masuk ke surga," lanjut Dandim.

Letkol Jon Saragi panggilan akrab Dandim Pati berpesan, agar di Lapas Pati ini dalam keadaan baik-baik saja dan tidak ada permasalahan.

"Semoga kita semua senantiasa diberikan keberkahan, kesehatan serta umur panjang agar bisa terus menjalankan hidup yang lebih baik," tutup Dandim. (red)

Komentar