(Foto: Dandim Pati saat cek hasil Betonisasi jalan di TMMD)
Kabarpatigo.com - JUWANA - Dandim 0718/Pati Letkol Inf Jon Young Saragi didampingi perwira Staf, Danramil melaksanakan peninjauan lokasi TMMD (Tentara Manunggal Membangun Desa) Sengkuyung, Desa Tanjungsari Jakenan dan Desa Bringin Kecamatan Juwana.
Kegiatan ini menunjukkan komitmen Komandan Kodim untuk memantau dan mendukung pelaksanaan program TMMD di wilayahnya, Sabtu (15/3/25).
Dandim Pati secara simbolis menyerahkan keramik RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) kepada Bapak Sarmin, dan juga merupakan salah satu wujud kepedulian TNI (Kodim Pati) membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat yang membutuhkan.
Baca juga: Pengamanan Mudik 2025, Polresta Pati Siapkan Tiga Pos Pengamanan Mudik, Ini Lokasinya!
Baca juga: Bina Spiritual Warga Binaan, Lapas Pati Gelar Pesantren Ramadhan
Dengan dukungan Kepala Desa Tanjungsari, Kepala Desa Bringin beserta perangkat menunjukkan bahwa pemerintah desa juga terlibat dalam kegiatan TMMD tersebut.
Hal ini menunjukkan kerjasama yang baik antara pemerintah desa, TNI, dan masyarakat dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. (red)
Komentar
Posting Komentar