Liga 3 Musim Depan Diikuti 24 Tim, Berikut Peserta Liga 3 2025-2026

(Foto: Ferry Paulus selaku Direktur Utama PT LIB)

Kabarpatigo.com - JAKARTA - Liga 3 2024-2025 telah usai dan berikut adalah 16 tim yang sudah terkonfirmasi akan berkompetisi di kasta ketiga musim depan.

Liga 3 2024-2025 telah usai, ditandai dengan laga grand final antara Tornado FC Vs Sumut United di Stadion Indomilk Arena, Kamis (27/2/25).

Pada laga tersebut, Sumut United dipastikan menjadi juara Liga 3 usai mengalahkan Tornado FC dengan skor 4-1.

Sedangkan peringkat tiga dipastikan milik Persiba Balikpapan yang memenangi laga via adu penalti atas PSGC Ciamis dalam play-off promosi.

Dengan hasil tersebut, 3 tim dipastikan promosi ke Liga 2 yakni Sumut United, Tornado FC dan Persiba Balikpapan.

Sementara itu, terdapat 8 klub yang terdegradasi dari Liga 3 ke Liga 4 yakni PSCS Cilacap, Persikab Kabupaten Bandung, Persipasi Bekasi, PSM Madiun, 757 Kepri Jaya, Kalteng Putra, Sulut United dan Persipani Paniai.

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, mengatakan untuk Liga 3 musim depan akan diikuti 24 tim.

Baca juga: Pimpin Apel Perdana, Bupati Sudewo Sampaikan Penekanan Terkait Kepemimpinan dan Pembangunan Daerah

Baca juga: Indonesia Peringkat Atas 10 Negara dengan Penduduk Muslim Terbanyak di Dunia

Saat ini masih ada 16 tim yang terkonfirmasi akan mengikuti Liga 3 musim 2025-2026. Kurang 8 tim yang akan melengkapi 24 tim, berasal dari klub-klub yang promosi dari Liga 4.

Kompetisi Liga 4 baru saja melahirkan juara-juara dari masing-masing provinsi.

Kemudian akan berlanjut putaran nasional yang berlangsung pada April hingga Mei 2025 atau setelah puasa ramadan dan lebaran.

"Yang pasti untuk musim depan slot akan ada 24 tim," kata Ferry Paulus dilansir BolaSport.com dari Antara News.

"Untuk formatnya masih belum kita pahami karena PSSI belum memberikan arahan untuk kedepannya nanti," tambahnya.

Secara umum, penyelenggaraan Liga 3 musim ini dinilai baik oleh Ferry Paulus.

"Ya pasti penyelengaraannya berjalan lancar, meskipun ada beberapa riak tapi tidak terlalu mengkhawatirkan, dibanding musim-musim sebelumnya, Mungkin ini Liga 3 yang terbaik," tambahnya.

Berkaca pada format Liga 3 musim ini, babak pendahuluan dilakukan dibagi 2 wilayah yakni Solo, Jawa Tengah dan Denpasar, Bali dengan sistem round robin.

6 tim lolos ke babak 6 besar dibagi lagi ke 2 grup ke babak promosi. Sisanya ikut babak degradasi yang terbagi jadi dua grup.

Untuk regulasi, peserta Liga 3 musim ini wajib mendaftarkan 10 pemain senior, sisanya terdiri dari pemain U-20 dan U-22.

Berikutnya, hanya 5 pemain senior yang bisa dimainkan sebagai starter di lapangan.

Berikut daftar Tim Peserta Liga 3 2025-2026:

1. PSGC Ciamis
2. Persekabpas Pasuruan
3. NZR Sumbersari
4. Persiba Bantul
5. PSDS Deli Serdang
6. Waanal Brothers
7. Perserang Serang
8. Nusantara United (degradasi dari Liga 2)
9. Persikota Tangerang (degradasi dari Liga 2)
10. Dejan FC (degradasi dari Liga 2)
11. Persikabo 1973 (degradasi dari Liga 2)
12. Gresik United (degradasi dari Liga 2)
13. Persewar Waropen (degradasi dari Liga 2)
14. Persipa Pati (degradasi dari Liga 2)
15. RANS Nusantara FC (degradasi dari Liga 2)
16. Persibo Bojonegoro (degradasi dari Liga 2)
17. Promosi dari Liga 4
18. Promosi dari Liga 4
19. Promosi dari Liga 4
20. Promosi dari Liga 4
21. Promosi dari Liga 4
22. Promosi dari Liga 4
23. Promosi dari Liga 4
24. Promosi dari Liga 4. (bolasport.com)

Komentar