(Foto: polisi bersama warga membantu rumah yang rusak akibat diterjang puting beliung)
Kabarpatigo.com - TAYU - Angin puting beliung menerjang Kecamatan Tayu, hingga menyebabkan kerusakan di dua desa, yakni Desa Margumulyo dan Desa Kedungsari, Rabu (12/3/25).
Akibat kejadian ini, puluhan rumah mengalami kerusakan dengan berbagai tingkat keparahan.
Camat Tayu, Imam Rifa`i mengatakan, terpaan puting beliung di Desa Margumulyo menyebabkan puluhan rumah tinggal warga terdampak, dan 18 rumah di antaranya mengalami kerusakan berat.
“Selain itu, terdapat 40 rumah rusak sedang serta 32 rumah mengalami rusak ringan, termasuk satu kandang ternak,” jelasnya.
Baca juga: Tarawih Bersama DPRD, Wabup Chandra Minta Dukungan DPRD Terkait Penyesuaian APBD 2025
Baca juga: Pembentukan "Sekolah Rakyat", Pati Siap Menjadi Lokasi Pembangunan Sekolah Rakyat
Baca juga: Bersama Bhayangkari, Kapolresta Pati Gelar Acara Santunan untuk 100 Anak Yatim
Dampak serupa juga dialami warga Desa Kedungsari. Di desa ini, tercatat 33 rumah mengalami rusak ringan.
“Diperkirakan total kerugian akibat bencana di desa tersebut mencapai Rp 50 juta,” kata Camat Tayu.
Sementara, total kerugian akibat bencana puting beliung ini diperkirakan mencapai milyaran rupiah.
Pascaterpaan puting beliung ini, warga setempat bergotong royong untuk membersihkan puing-puing dan memperbaiki rumah yang terdampak.
Bantuan dari pemerintah daerah dan relawan mulai berdatangan untuk meringankan beban korban. (kbrn)
Komentar
Posting Komentar